[ X ] Close


Manfaat Jus Alpukat Bagi Kesehatan

Manfaat Jus Alpukat sepertinya tidak banyak diketahui oleh masyarakat awam. Karena kebanyakan mereka membuat jus hanya karena ingin menikmati rasanya saja. Padahal lebih dari itu mereka sudah mendapatkan manfaat atau khasiatnya bagi kesehatan mereka. Alpukat memang merupakan salah satu buah yang mempunyai banyak sekali manfaat. Salah satu manfaatnya yakni buah alpukat ini mengandung lemak tak jenuh atau lemak nabati. Sehingga ini sangat baik sekali dikonsumsi oleh wanita yang sedang menjalankan proses diet. Karena biarpun buah atau jus alpukat ini dikonsumsi setiap hari, tidak akan menambah berat badan anda. Malahan bagi yang sedang diet akan merasa kenyang setiap saat dan bisa menekan keinginan untuk makan. Cara Membuat Jus Alpukat sendiri sebenarnya sangat gampang sekali karena hanya membutuhkan beberapa langkah saja untuk bisa mendapatkan khasiatnya. Mungkin karena kemudahan dalam membuat jus ini pula banyak orang yang membuatnya, meskipun mereka tidak mengetahui manfaatnya bagi kesehatan. Lalu apa saja manfaat jus alpukat ini. Untuk itu kali ini Blogger Ndeso akan memberikan sedikit penjelasan mengenai manfaat jus alpukat ini untuk anda.

Berikut ini beberapa manfaat jus alpukat yang perlu anda ketahui.
  • Vitamin A dan E dalam buah dan jus alpukat bermanfaat untuk menghaluskan kulit dan membuat kulit tampak lebih segar.
  • Lemak tak jenuh dalam buah dan jus ini berguna untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh kita. Sehingga mencegah penyakit seperti penyakit jantung, stroke, dan tekanan darah tinggi.
  • Kandungan asam oleat dalam buah dan jus alpukat mampu menangkal radikal bebas.
  • Zat Besi yang terdapat dalam jus dan buah alpukat ini mampu mencegah penyakit anemia.

Nah itu dia beberapa manfaat jus alpukat yang bisa saya bagikan kepada anda. Sebenarnya masih banyak sekali manfaat jus alpukat lainnya. Karena buah alpukat mengandung banyak sekali nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan kita. Salah satunya yakni Vitamin B6 dan vitamin-vitamin lainnya. Mungkin cara membuat jus alpukat perlu anda pelajari agar anda bisa membuatnya setiap hari tanpa perlu repot-repot beli diluar rumah. Karena sekarang banyak sekali penjual jus yang menjual jus alpukat ini. Dan mungkin jus alpukat ini perlu juga untuk anda masukkan kedalam menu makan anda sehari-hari agar lebih maksimal dalam mendapatkan khasiatnya. Semoga informasi tentang manfaat jus alpukat kali ini bermanfaat untuk anda semua.

0 komentar

Posting Komentar