[ X ] Close


Cara Membuat Jus Alpukat Yang Enak dan Sehat

Cara Membuat Jus Alpukat ternyata cukup diminati para wanita khususnya mereka yang sudah dewasa. Karena ternyata buah alpukat ini sangat cocok sekali untuk wanita yang sedang bediet. Buah alpukat mengandung lemak tak jenuh atau lemak nabati yang sangat bagus untuk kesehatan. Selain itu buah ini juga mempunyai banyak sekali khasiat untuk kesehatan kita. Salah satunya yakni buah ini dapat mencegah penyakit mematikan seperti penyakit jantung, stroke, dan tekanan darah tinggi. Jadi bagi anda yang tidak ingin menderita penyakit mematikan tersebut ada baiknya mengkonsumsi buah ini. Banyak cara untuk mendapatkan manfaatnya. Salah satunya yakni dengan dibuat jus buah alpukat. Tentunya ini sangat menarik sekali untuk kita bahas kali ini. Cara Membuat Jus Alpukat sendiri sebenarnya sangat gampang sekali karena hanya membutuhkan bahan-bahan yang mudah didapatkan disekitar kita. Tentunya bahan utama untuk membuat jus ini yakni buah alpukat. Untuk bahan lain bisa ditambahkan, ini tergantung nantinya jus alpukan mau dicampur dengan apa. Apakah dengan bubuk susus, atau dengan susu cair, atau bisa juga dengan yoghurt. Nah sayangnya para wanita sekarang masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara membuat jus alpukat yang enak dan menyehatkan. Untuk itu kali ini Blogger Ndeso akan memberikan tutorial cara membuat jus alpukat yang enak dan menyehatkan untuk anda.

Cara Membuat Jus Alpukat



Berikut ini beberapa cara membuat jus alpukat yang enak dan menyehatkan.
1. Cara Membuat Jus Alpukat Milk Shake
Alpukat milk shake ini cocok untuk para wanita yang sedang diet. Namun, bagi yang yang sedang tidak diet, Anda dapat menambahkan gula ke dalamnya. Berikut cara membuat jus alpukat ini.
Bahan-bahan:
  • 1 buah alpukat matang
  • 150ml air
  • 3 buah es batu
  • ½ gelas susu cair tanpa lemak
Cara membuatnya :
  • Ambil buah alpukat, kemudian belah bagian tengahnya. Buang bijinya, lalu keruk isi daging buah alpukat.
  • Taruh buah alpukat yang sudah dikeruk ke dalam blender.Lalu tuangkan air, es batu, dan susu cair tanpa lemak ke dalam blender.
  • Kemudian, blender hingga lembut dan halus.
  • Setelah itu, tuang alpukat milk shake ke dalam gelas. Minuman segar untuk diet ini siap untuk dinikmati.
2. Cara Membuat Jus Alpukat Vanilla Coklat
Berikut cara membuat jus alpukat ini.
Bahan-bahan :
  • 3 buah alpukat yang sudah matang
  • 100ml gula yang sudah dicairkan
  • 100ml sirup vanilla
  • 150 gr es batu
  • 5 sdm susu kental manis rasa coklat
  • 250ml air matang
Cara membuatnya :
  • Belah buah alpukat menjadi dua bagian, kemudian buang bijinya. Lalu keruk daging buah alpukat dengan sendok.
  • Masukkan daging buah alpukat ke dalam blender, tuangkan air, gula cair, dan sirup vanilla.
  • Kemudian blender hingga halus.
  • Setelah halus, tuang ke dalam gelas. Lalu beri susu kental manis di atasnya.
  • Terakhir, tambahkan es batu, sajikan dingin. Jus alpukat yang enak dan segar ini siap menyapa pagi hari Anda yang ceria.

Itu dia 2 cara membuat jus alpukat yang mempunyai rasa menggiurkan dan pastinya mempunyai banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Yang perlu anda ketahui yakni apabila kita mengkonsumsi jus alpukat ini segelas setiap harinya, jus ini dapat mencegah kolesterol yang ada dalam makanan yang mengandung lemak hewani. Bagi anda yang mudah terserang penyakit, maka jus buah alpukat ini juga sangat baik untuk anda. Dikarenakan dalam buah atau jus alpukat ini mengandung vitamin C yang berguna menambah daya tahan tubuh. Dan seperti yang saya bilang tadi, jus ini juga sangat bagus untuk anda wanita yang sedang menjalankan program diet dan menurunkan berat badan. Karena jus alpukat ini mengandung lemak tak jenuh atau lemak nabati yang bagus untuk kesehatan. Ngomong-ngomong soal diet saya juga mempunyai informasi menarik terkait diet. Yakni Tips Diet Sehat dan Cepat serta berbagai informasi mengenai diet. Silahkan baca di Blog Tersebut. Karena disana terdapat 100 tips diet sehat dan cepat yang sangat menarik dan perlu anda ketahui. Menurut penelitian di amerika serikat, orang yang mengalami kelebihan berat badan atau obesitas akan lebih mudah terserang berbagai penyakit mematikan. Antara lain yakni diabetes, tekanan darah tinggi dan juga penyakit jantung. Untuk itu bagi anda yang mengalami kegemukan ada baiknya membaca tips diet tersebut. Selain jus alpukat ini juga masih banyak lagi jus yang mempunyai banyak khasiat. Yakni salah satunya Jus Kulit Manggis yang mempunyai rasa pahit dan sepat. Cara Membuat Jus Kulit Manggis sendiri juga tidak terlalu sulit alias sangat gampang. Hanya membutuhkan beberapa langkah saja untuk mendapatkan khasiatnya. Bahkan sekarang banyak yang menjual ekstrak kulit manggis, hal tersebt karena kulit manggis sudah terbukti mempunyai banyak sekali manfaat dan khasiat. Nah mungkin cukup sampai disini dulu informasi kali ini. Semoga informasi tentang cara membuat jus alpukat kali ini bermanfaat ya untuk kalian semua.

0 komentar

Posting Komentar